Kamis, 04 Mei 2023

Persinas Dukung dan Sukseskan Desa Purwodadi Jadi Desa Pencak Silat


Tanjabbar - Direktur Jenderal Bina Pemerintahan Desa Kementerian Dalam Negeri Dr. Eko Prasetyanto Purnomo Putro S.Si, M.Si, M.A., meresmikan Desa Purwodadi Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Propinsi Jambi, sebagai Desa Pencak Silat. Di pendopo Kecamatan Tebing Tinggi, Kamis 04 Mei 2023.



"Dengan diresmikannya desa Purwodadi sebagai desa Pencak Silat saya berharap bisa memicu desa-desa lain se-Indonesia menjadi desa Pencak Silat, sehingga warganya bisa sehat dan produktif," ucap Eko saat memberikan sambutan.


Lebih lanjut dikatakan Eko, prestasi itu bukan hanya dengan ilmu pengetahuan tetapi juga harus dengan sikap dan tindakan.


"Prestasi itu bukan hanya dengan ilmu pengetahuan tetapi juga harus dengan sikap dan tindakan, semua itu ada dalam pencaksilat. Saya sendiri juga senang dengan pencaksilat, ujar Eko.



Sementara itu kepala desa Purwodadi Jayus, S.E., dalam sambuatannya menyampaikan terimakasih kepada perguruan Pencak Silat yang ada di desanya yaitu PSHT, Persinas ASAD,  BI dan IKS yang selalu aktif dan kompak dalam berkegiatan pertemuan rutin sebulan sekali hingga saling menyantuni ketika ada yang sakit  dan kegiatan positif lainnya.


"Ide pembuatan desa Pencak Silat itu sendiri atas saran dan arahan dari beliau bapak Dirjen dan bapak bupati Anwar Sadad pada waktu pelaksanaan lomba desa tahun lalu. Alhamdulillah bapak Dirjen hari ini berkenan untuk meresmikannya," ungkap Jayus.


Desa Purwodadi ,merupakan desa Transmigrasi tahun 1982 era presiden H.M. Soeharto yang pada tahun 2022 silam berhasil meraih juara 1 (satu) Lomba Desa Tingkat Regional Sumatra dari 23.045 desa yang tersebar di 10 Propinsi se-Sumatra.


Dengan pencapaian itu, desa Purwodadi dianugerahi penghargaan Upakarya Wanua Nugraha dari pemerintah pusat, pada Kamis 04 Mei 2023.



Ketua Persinas ASAD desa Purwodadi H. Wagiman setelah selesai acara memberikan ucapan selamat atas keberhasilan desa Purwodadi dan atas peresmian sebagai Desa Pencak Silat.


"Persinas ASAD sangat mendukung desa Purwodadi sebagai Desa Pencak Silat, semoga seperti harapan bapak dirjen, bahwa ini akan menginspirasi desa-desa lainnya di seluruh Indonesia," pungkas H Wagiman.


Turut hadir dalam kegiatan ini Camat Tebing Tinggi, Sekda Tanjab Barat, Kadis P3AP2 Propinsi Jambi, anggota DPR kabupaten  Tanjab Barat dan Propinsi Jambi. (mus/ghoni)


Tidak ada komentar:

Arsip Senkom Balongbendo


Entri Populer

. Senkom Mitra Polri Kecamatan Balongbendo: Persinas Dukung dan Sukseskan Desa Purwodadi Jadi Desa Pencak Silat